Beberapa tips mengurangi jumlah lemak tidak sehat dalam makanan seperti pilih daging rendah lemak, masak daging ayam tanpa kulit, dan panggang atau rebus daging daripada goreng.
Kemudian, pilihlah minyak sayur daripada lemak hewani dan gantilah beberapa porsi daging dengan ikan berminyak serta kacang-kacangan.
5. Tingkatkan kalium
Kalium bisa mencegah efek bahaya dari garam.
Misalnya pada pisang, tuna, dan labu butternut, jadi sumber potasium yang tepat.
Akan tetapi, hati-hati jangan sampai berlebihan karena bisa memengaruhi jantung, ya.
Baca Juga: Kupas Tuntas Aturan Cheat Meal Saat Diet, Benarkah Bisa Membuat Berat Badan Naik Mendadak?
6. Kalsium dan vitamin D
Terakhir adalah kalsium dan vitamin D.
Vitamin D bisa memungkinkan tubuh menyerap kalsium.
Adapun sumber kalsium yang baik seperti produk susu, kedelai, sejenis sawi, dan kacang putih.
Sinar matahari pun sangat dibutuhkan tubuh untuk mensintesis vitamin D, loh. (*)