Melansir kanal Youtube deHakims Story pada Kamis (1/7/2021), Lesty dan juga sang calon suami membeberkan alasannya memilih Tukul Arwana untuk menjadi saksi ijab kabul mereka.
"Karena kita mikirnya gini ya, kalau om Tukul lebih meaningful lah istilahnya," kata Billar.
Selain itu, menurut Lesty, Tukul merupakan bagian dari sejarah perjalanan cinta mereka.
"Lebih bersejarah lah," ujar Lesty.
"Ada history-nya dalam hubungan kita," sambung Billar.
Selain itu, keduanya menyadari bahwa beberapa perkataan Tukul menjadi kenyataan dalam hubungan mereka.