Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Paranormal kondang Mbak You bak ramalkan kematiannya sendiri setahun yang lalu.
Bagaimana tidak, Mbak You ternyata sudah sempat sampaikan kata-kata saat bertemu dengan Mbah Mijan setahun yang lalu.
Bahkan, kata-kata yang Mbak You lontarkan pada Mbah Mijan itu bikin sang sahabat syok bukan main.
Kira-kira kata-kata apa ya yang disampaikan Mbak You kepada Mbah Mijan setahun yang lalu?
Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan Tanah Air.
Pasalnya, salah satu paranormal kondang Tanah Air, Mbak You dinyatakan meninggal dunia.
Melansir dari Kompas.com, Mbak You meninggal dunia pada Kamis (1/7/2021).
Kabar meninggalnya Mabk You itu pertama kali disampaikan tim Youtube Mbak You bernama Adi.
"Saat ini memang Mbak You meninggal dunia," terang Adi, salah satu tim Mbak You.
Terkait penyebabnya, Adi belum bisa menjelaskan karena masih menunggu rilis resmi dari rumah sakit.