2. Dengarkan pendapat anak
Coba tanyakan sejauh mana pemahaman anak tentang vaksin Covid-19.
Simak tanggapan mereka karena bisa jadi anak memiliki kekhawatiran berlebih.
Berikan rasa tentang pada anak dan buat mereka mau berbicara dengan orangtua tetang kekhawatiran ini.
Baca Juga: BPOM Izinkan Sinovac Untuk Anak-anak! Ini 7 Syarat Vaksin Covid-19 Bagi Usia 12-17 Tahun
3. Jujur
Anak juga memiliki hak untuk mendapatkan informasi yang benar soal vaksinasi ini.
Yang terpenting, sampaikan hal tersebut dengan kalimat yang mudah dipahami sesuai usianya.
Perlihatkan bahwa orangtua benar-benar bisa menjadi pihak yang dipercaya atas berbagai ketakutan.
Sesekali, lakukan kegiatan bersama untuk mengurangi perasaan negatif itu.
Orangtua pun dianjurkan untuk tidak terlalu menampakkan ketakutan apapun di depan anak agar mereka tetap nyaman dan tenang.
4. Jawab pertanyaan
Jangan heran jika anak mengajukan banyak pertanyaan tentang vaksin yang harus dilakukan ini.
Jawablah dengan detail dan logis, inilah alasan pentingnya orangtua memperkaya informasi.
Mungkin kebanyakan anak takut akan rasa sakit disuntik.
Orangtua perlu menjelaskan bahwa ini hanya sesaat dan punya manfaat luar biasa dibandingkan rasa sakit yang kecil itu.
(*)