Karena mengandung probiotik, maka yogurt dapat mencegah sariawan yang mungkin disebabkan bakteri H.pylori.
Coba saja konsumsi yogurt satu cangkir setiap hari dan lihat perubahannya.
5. Minyak kelapa
Kandungan antimikroba dan anti radang dalam minyak kelapa bisa diandalkan untuk mengatasi sariawan yang disebabkan bakteri.
Cukup oleskan minyak kelapa pada bagian yang sariawan beberapa kali setiap hari.
6. Chamomile
Ini adalah tanaman bunga yang biasa dikonsumsi sebagai teh.
Chamomile mengandung antiseptik dan anti radang yang bisa menyembuhkan luka serta mengurangi rasa sakit.
Nah, kantong teh chamomile yang telah dibasahi air hangat bisa digunakan untuk mengompres sariawan beberapa menit.
Teh chamomile juga bisa untuk berkumur atau dikonsumsi langsung dengan dicampur madu.
7. Lidah buaya