Find Us On Social Media :

Mulai Sekarang Jangan Dibuang, Kulit Petai Ternyata Bisa Mengusir Nyamuk secara Alami hingga Obati Rasa Gatal Akibat Gigitannya, Begini Caranya

By Hananda Praditasari, Selasa, 6 Juli 2021 | 17:03 WIB

Nyamuk

Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari

Grid.ID - Kita semua sepakat bahwa tidak ada orang yang suka bila digigit nyamuk.

Lebih dari sekadar kemerahan dan gatal akibat gigitan nyamuk, darah yang diambil inilah yang paling membuat kita terganggu.

Tak hanya itu, ini juga akan menyebabkan beberapa penyakit yang dibawa oleh nyamuk.

Namun kalian tak perlu khawatir, Grid.ID akan memberikan tips rumahan dan sederhana untuk mengusir hewan menyebalkan ini.

Kamu juga bisa melakukan cara mudah ini mulai dari sekarang.

Melansir dari drhealthbenefits.com, Selasa (06/07/2021), kita hanya memerlukan kulit biji petai untuk mengatasinya.

Sebagaimana kita tahu, kulit petai ternyata memiliki khasiat dan manfaat bukan hanya untuk mengusir nyamuk, melainkan sebagai penghilang rasa gatal akibat gigitan nyamuk.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Tak Cukup dengan Air Mengalir, Ternyata Begini Cara Membersihkan Noda Buah Pada Pakaian

Tidak hanya pada kulit biji petai saja, buah atau biji petai nya juga dipercaya dapat mengurangi dan meredakan rasa gatal akibat gigitan nyamuk.

Lantas bagaimana cara mengurangi dan menghilangkan rasa gatal menggunakan kulit petai?

Kamu cukup ambil bagian dalam kulit petai, lalu gosokkan bagian dalam kulit petai pada area kulit yang gatal akibat digigit nyamuk.

Sementara untuk mengusirnya, kamu bisa menaruh potongan kulit petai di setiap sudut ruangan tempat nyamuk bersarang.

Ini karena nyamuk dapat merasakan baunya bahkan dari jarak 50 mil sekalipun.

Selamat mencoba ya guys!

(*)