Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar Grid.ID - Rangkaian acara pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora ditunda lantaran diberlakukannya aturan PPKM Darurat.Ahasil acara pengajian pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora yang harusnya digelar pada 4 Juli lalu terpaksa ditunda.Selain itu, rangkaian acara pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora lainnya, seperti pesta lepas bujang yang rencananya digelar pada 12 Juli mendatang pun terancam ditunda.Dengan ditundanya 2 acara penting tersebut, maka hari akad dan resepsi pernikahan pasangan yang kerap disapa Leslar itu pun juga terancam ditunda.Mengingat, aturan PPKM Darurat berlaku hingga 20 Juli mendatang.
Baca Juga: Khawatirkan Hal Ini, Curhat Rizky Billar yang Harus Tunda Pernikahan dengan Lesti Kejora TerungkapSebelumnya, Rizky Billar dan Lesti Kejora berencana melangsungkan akad nikah pada 23 Juli mendatang.Kemudian dilanjutkan menggelar resepsi pernikahan pada 24 Juli dan 5 Agustus untuk di Medan.