Capai target vaksinasi nasional
Sementara itu, distribusi bantuan vaksin dari Sea Group, Shopee akan menggelar "Program 1 Juta Vaksinasi untuk Indonesia".
Rencananya, beberapa pusat vaksinasi di pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Sumatera untuk melaksanakan program tersebut.
Seperti diketahui, lonjakan kasus Covid-19 juga membuat pemerintah mempercepat program vaksinasi. Tujuannya, agar kekebalan kelompok (herd immunity) lebih cepat terbentuk dan risiko penularan dapat diminimalisasi. Program tersebut diharapkan dapat mendukung upaya pemerintah.
Baca Juga: Dorong Revolusi Digital UMKM, Pemprov Jawa Barat Gandeng Shopee sebagai Mitra
Co-founder Sea Group Ye Gang mengatakan, program vaksinasi tersebut merupakan bagian dari kontribusi perusahaan dalam menanggulangi Covid-19 dan membantu pemerintah dalam mencapai target vaksinasi nasional.
“Kita harus bekerjasama untuk mengalahkan virus ini. Kami berharap inisiatif dari Shopee ini bisa mendorong perusahaan lain untuk bersama maju ke depan dan mengambil bagian dalam memerangi virus ini,” tutur Ye Gang.
Dalam menjalankan "Program 1 Juta Vaksinasi bagi Indonesia", Sea Group dan Shopee akan menggandeng Kemenkes serta Pemerintah Daerah setempat. Dengan demikian, diharapkan program tersebut dapat berjalan lebih efektif dan menjangkau masyarakat lebih luas.