Find Us On Social Media :

Kini Sudah Pisah Agensi dengan Keenam Anggotanya, Youngjae Beberkan Hal yang Ia Lakukan Ketika Merindukan Member GOT7

By Citra Widani, Selasa, 13 Juli 2021 | 16:39 WIB

Youngjae GOT7 dalam pemotretan untuk majalan L'Officiel Hommes

“Saya sangat merindukan bekerja sebagai bagian dari sebuah kelompok,” katanya, dikutip dari Soompi.com, Selasa (13/7/2021).

Ia pun memiliki kebiasaan sendiri saat rindu datang melanda.

Youngjae akan mengambil gadget-nya dan mencari video-video saat grupnya melakukan kegiatan bersama.

Seperti tampil di panggung promosi, datang ke luar negeri, bertemu fans, dan sederet kesibukan lain.

Pria 25 tahun itu melihat, grupnya sangatlah keren ketika sedang tampil bersama-sama.

“Setiap kali saya merindukan para anggota, saya sering menonton video lama kami yang sedang berpromosi bersama."

"Saya benar-benar berpikir bahwa kami bersinar paling baik dan terlihat paling keren ketika kami bertujuh bersama-sama," ucap Youngjae.

Baca Juga: Sedang Jalani Karantina Mandiri, BamBam GOT7 Ungkap Bakal Gunakan Waktu Luangnya untuk Berkomunikasi dengan Penggemar Lewat Media Sosial