Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Mandi menjadi satu kegiatan rutin yang dilakukan orang, terlebih di iklim tropis seperti di Indonesia.
Selain membersihkan seluruh anggota tubuh, mandi juga membuat badan menjadi lebih segar.
Namun kegiatan mandi rupanya sangat tidak dianjurkan untuk dilakukan di beberapa kondisi, satu di antaranya usai begadang.
Bagi yang suka lembur atau begadang, sebaiknya tidak langsung mandi di pagi harinya.
Apalagi jika langsung mandi menggunakan air dingin.
Melansir Suar.ID, mandi dalam kondisi setelah begadang akan mempengaruhi kinerja jantung dan sirkulasi darah.
Jika tetap dilakukan akibatnya akan berpengaruh pada penyempitan pembuluh darah yang memicu stroke dan penyakit jantung.