Hal itu ia lakukan untuk melakukan klarifikasi atas kabar yang kian meluas.
Melansir kanal Youtube HITZ INFOTAINMENT pada Rabu (14/7/2021), dalam sidang perdana gugatan dari Wenny itu pun terpaksa ditunda lantaran Rezky tak menghadirinya.
"Ditunda sampai tanggal 28 karena kebetulan tergugat tidak hadir," ujar Ferry, kuasa kuhum Wenny.
Ferry juga menjelaskan, dirinya meminta Wenny untuk ikut hadir dalam persidangan tersebut.
"Hadir, saya minta agar lebih cepat," lanjutnya.
Tak hanya tidak hadir dalam persidangan, Rezky juga diketahui mengganti kuasa hukumnya.
"Kebetulan saya juga baru tahu nih kalau pengacaranya diganti kan, saya juga baru tahu tadi," sambung Ferry.