Find Us On Social Media :

Bakal Ambil Langkah Tegas soal Tuduhan Pelecehan Seksual, Gofar Hilman Sebutkan Kerugian yang Dialami

By Daniel Ahmad, Kamis, 15 Juli 2021 | 13:27 WIB

Gofar Hilman

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Kasus tuduhan pelecahan seksual yang dituduhkan oleh sebuah akun Twitter @quweenjojo kepada Gofar Hilman, belum juga menemukan kejelasan.

Menurut sang presenter, pihaknya baru saja mengirimkan surat terakhir kepada @quweenjojo sebagai bentuk iktikad baiknya menyelesaikan masalah.

Hal ini merupakan langkah kesekian yang dilakukan Gofar Hilman untuk menjalin komunikasi dengan pihak terkait, setelah bebeapa kalo tidak mendapat respon.

"Saat ini, gue dan tim kembali mengirim undangan kedua kepada pihak pendampingnya yang bersifat sebagai undangan terakhir. Gue berharap itikad baik ini bisa diterima oleh seluruh pihak terkait," cuitm Gofar dalam sebuah utas Twitter, dikutip Grid.ID Kamis (15/7/2021).

Berbicara kerugian, sejak dirinya dilibatkan dalam tuduhan ini, Gofar sampai didepak dari posisi tertinggi Lawless Jakarta.

Belum lagi, mantan Putri Tanjung ini juga nampak tidak aktif dalam konten-konten yang merupakan sumber penghasilannya.

Bukan hanya itu, Gofar sendiri menyebutkan kerugian yang ia dapatkan dari kasus ini cukup memengaruhi mentalnya.

Baca Juga: Bergidik Bayangkan Masa Depan dan Karier yang Dibangun Bertahun-tahun Hilang Sekejap Mata, Gofar Hilman Bergetar : Ini Gak Fair Buat Gue!

Oleh karenanya, mantan Penyiar Radio ini mau menindak tegas jika memang tidak ada kepastian dari pihak terkait.

"Kerugian yang gue alami, tidak cuma materi namun juga secara mental. Maka dari itu, selanjutnya gue akan mengambil langkah lebih tegas agar kejadian ini bisa mencapai titik terang dan menemukan kebenarannya," tulis Gofar.

Seperti ditegaskan dalam beberapa kesempatan, Gofar siap menyelesaikan masalah ini melalui jalur hukum.

Akan tetapi, sampai utas Gofar ditulis di Twitter, pihak terkait belum juga merespon surat yang dikirimkannya selama lebih dari sebulan.

"Gue pribadi siap untuk ke jalur hukum, tapi sudah sebulan lebih gue menunggu, namun belum juga ada kejelasan dari kejadian ini," kata Gofar.

"Gue dan tim kuasa hukum sudah mengirimkan surat yang berisikan ajakan untuk bertemu dan berkomunikasi. Namun, sangat disayangkan belum ada respons sama sekali sampai detik ini," sambungnya menambahkan.

Sebelumnya, Gofar Hilman menjadi perbincangan yang berujung trending topic di media Twitter, usai akun @quweenjojo membeberkan soal pelecehan seksual, awal Juni 2021.

Baca Juga: Dituduh Jadi Pelaku Pelecehan Seksual, Gofar Hilman Sempat Gaungkan Haram Lakukan Aktivitas Seksual Tanpa Persetujuan

Dalam pengakuan pemilik akun @quweenjojo, ia mengaku dirangkul dan disentuh bagian tubuh sensitifnya oleh Gofar saat melakukan Instagram Story di acara yang ia datangi di Malang, Jawa Timur, tahun 2018 silam.

 

(*)