Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Baru-baru ini putri Sandiaga Uno mendadak jadi sorotan publik.
Ya, putri Sandiaga Uno tersebut jadi sorotan usai menemukan HP mahal tergeletak di jalanan AS.
Tak cuma jadi buah bibir, sikap putri Sandiaga Uno tersebut juga menuai pujian setinggi langit dari netizen lho.
Seperti diketahui, Sandiaga Uno merupakan tokoh publik, politisi sekaligus pengusaha yang banyak dikenal publik.
Bagaimana tidak? Ia sempat menjadi Wakil Gubernur Jakarta dan sempat mencalonkan diri sebagai wakil presiden bersama Prabowo Subianto.
Walau pernah menelan pil pahit kegagalan, karier Sandiaga nyatanya tetap meroket hingga kini.
Ya, pada 2020 lalu, ia resmi ditunjuk menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggantikan Wishnutama.
Baca Juga: Sempat Alami Keterpurukan karena PHK, Sandiaga Uno Ceritakan Kiat Dirinya Sukses Jadi Pebisnis
Punya karier moncer, tak heran bila Sandiaga memiliki harta yang melimpah.
Dilansir dari Grid.ID, Sandi bahkan pernah dinobatkan sebagai orang terkaya ke-29 di Indonesia versi majalah Forbes pada 2009.