Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia PutriGrid.ID - Pandemi virus Covid-19 telah melanda masyarakat dunia selama kurang lebih setahun lamanya.Berbagai cara dilakukan agar bisa mengendalikan penularan virus Covid-19, salah satunya adalah menciptakan vaksin.Jagad media sosial mendadak dihebohkan dengan sebuah video viral yang menunjukkan salah satu penemu vaksin AstraZeneca mendapat standing ovation saat menghadiri ajang Wimbledon.Wimbledon sendiri merupakan sebuah turnamen olahraga Tenis yang diselenggarakan di Inggris.Melansir dari unggahan video yang dibagikan oleh akun Twitter @S00KSES, Minggu (18/7/2021), sosok salah satu penemu vaksin AstraZeneca itu bernama Dame Sarah Gilbert.Setelah kehadirannya di ajang Wimbledon diumumkan, Sarah Gilbert kemudian langsung mendapat tepuk tangan meriah dari para penonton yang hadir.
Baca Juga: Waspada! Simak Penjelasan PDPI dan BPOM Terkait Pemberhentian Vaksin AstraZenecaKemudian, satu per satu penonton tersebut melakukan standing ovation untuk memberi penghormatan kepada Sarah Gilbert.Sarah Gilbert pun nampak terharu melihat standing ovation yang dilakukan oleh para penonton tersebut.