Find Us On Social Media :

Anti Ribet, Begini Cara Membersihkan Kipas Angin Tanpa Dibongkar, Gampang Banget!

By Devi Agustiana, Kamis, 22 Juli 2021 | 09:13 WIB

Agar udara yang dihasilkan maksimal, ikuti cara berikut saat membersihkan kipas angin di rumah.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.IDKipas angin adalah pilihan tepat untuk untuk kenyamanan di tengah cuaca panas.

Benda ini bisa menyebarkan udara secara merata ke seluruh ruangan.

Namun, dalam prosesnya bilah atau baling-baling kipas dapat menyedot dan mengumpulkan cukup banyak debu.

Otomatis kotoran tersebut membuat kipas bekerja kurang efisien.

Tapi tenang saja, kita bisa dengan mudah membersihkan kipas angin dirumah, tentunya dengan bahan dan peralatan sederhana pula.

Berikut Grid.ID lansir dari Bobvila, cara membersihkan kipas angin yang mudah.

Baca Juga: Jadi Kebiasaan yang Sulit Dihindari, Tidur dengan Kipas Angin Menyala Ternyata Bisa Sebabkan Penyakit Mengancam Jiwa

Bahan dan peralatan:

– Penyedot debu dengan lampiran sikat debu

– Pengering rambut (opsional)

- Kain microfiber