"Jadi pas ibu Farida meninggal itu kita semua swab antigen, kebetulan saya sama suami saya itu negatif."
"Tapi justru duluan yang sakit sampe hampir 2 minggu, akhirnya dia juga nyusul, tapi begitu saya sehat, dia mulai panas, dan begitu di PCR hasilnya keluar beliau ternyata positif," ucapnya.
Diakui istri mendiang Ferry tersebut, sang mertua, Anwar Fuady kini tengah terguncang dan tampak kehilangan semangat.
Bagaimana tidak? Anwar Fuady dan mendiang istrinya dikenal sebagai pasangan yang sangat romantis dan saling melengkapi.
"Bapak sangat terguncang, karena mereka berdua itu suami istri yang sangat melengkapi satu sama lain, sangat romantis, sangat sabar, sangat setia."
"Saya selalu mencontoh, saya saksi hidupnya itu luas biasa itu dengan istrinya sangat-sangat romantis, walaupun sampai akhir hayat bu Farida meninggal, saya lihat sendiri bapak itu langsung hilang semangat," ujarnya.
Meski begitu, kini Anwar Fuady sedang tinggal sementara di rumah anaknya di Bintaro dan dalam keadaan yang sehat.
"Sampai sekarang beliau di rumah anaknya di Bintaro karena nggak mau beliau sampai terpapar covid-19, dia sehat," pungkasnya.
Baca Juga: Anak Anwar Fuady Meninggal Dunia karena Terpapar Covid-19
(*)