Hal itu dituturkan oleh Gus Miftah dalam tayangan video di kanal YouTube Hitz Infotainment, Kamis (22/7/2021).
"Salah satunya kayaknya permintaan si Aurel untuk memborong beberapa hewan kurban," kata Gus Miftah dikutip Grid.ID.
Melihat hal tersebut, Gus Miftah kemudian langsung menyinggung soal hikmah pernikahan.
Menurut Gus Miftah, satu hikmah pernihakan yang didapat oleh Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah adalah mereka bisa saling mengingatkan.
"Itu kan saya pikir adalah hikmah dari pernikahan untuk saling mengingatkan antara suami dan istri," tuturnya.
Gus Miftah lalu memuji tindakan pasangan fenomenal itu dan menganggap bahwa apa yang mereka lakukan keren.
"Yaa saya pikir ini keren," pungkasnya.
(*)