Find Us On Social Media :

Viral Kisah Anak Penjual Nasi Gemuk Jadi Dokter, Ikut Banting Tulang Sejak SMP Hingga Tak Malu Bawa Dagangan Ibu ke Sekolah, Endingnya Bikin Haru

By Citra Widani, Senin, 26 Juli 2021 | 16:03 WIB

Wahyu Saputra, anak remaja penjual nasi gemuk yang kini sukses menjadi dokter.

Ya, Wahyu kembali berjualan di kampus demi membantu meringankan beban orang tuanya.

Wahyu tak patah semangat dan berjanji akan mengejar beasiswa dan mencoba peruntungan untuk bekerja.

"InsyaAllah Mak, yakin dengan Wahyu, Wahyu giat kejar beasiswa dan kerja. Doain Wahyu ya Mak," imbuhnya.

Waktu demi waktu berlalu, Wahyu akhirnya berhasil meraih sarjana kedokteran setelah berjuang mati-matian mengikuti kelas sambil berjualan.

Senyum di wajah kedua orang tuanya tak bisa disembunyikan saat mendampingi Wahyu dilantik dengan gelar barunya.

"Saya sudah berjanji, lepas saya dapat gelar dokter, mamak dan bapak tidak perlu jualan lagi. Usia mereka sudah tidak muda lagi karena pengapuran sendi," tulis Wahyu.

Baca Juga: Ditinggal Orang Tua Meninggal Dunia, Kisah Bocah 10 Tahun yang Hidup Sebatang Kara Akibat Covid-19 ini Jadi Sorotan

(*)