Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Jin BTS kembali membuat para penggemarnya terkesan.
Pasalnya, Jin BTS yang akan segera menjadi paman rupanya telah memberi nama panggilan unik untuk calon keponakannya.
Tak hanya unik, nama panggilan yang diberikan Jin BTS untuk keponakannya itu pun berkaitan dengan boy group yang digawanginya.
Hal itu terungkap dalam postingan di akun Instagram kakak laki-alki Jin BTS, yakni Kim Seok Jung @kimseokjung90, pada Selasa (27/7/2021).
Dalam postingannya itu, Kim Seok Jung mengabarkan kehamilan sang istri dengan mengunggah sebuah foto USG.
"Halo? Harap berhati-hati," tulis Kim Seok Jung dalam postingannya tersebut.
Namun, netizen dibuat salah fokus dengan komentar yang ditinggalkan istri Kim Seok Jung, Kim Ahreum, pada postingan tersebut.
Pasalnya, Kim Ahreum yang notabenenya merupakan kakak ipar Jin BTS, menuliskan komentar dengan menyebut calon buah hatinya itu menggunakan nama panggilan 'Butter'.
"'Butter', tolong tumbuh sehat," tulis Kim Ahreum melalui akun @kahreumi.
Usut punya usut, nama panggilan 'Butter' tersebut rupanya diberikan oleh sang calon paman bayi tersebut, yang tak lain adalah Jin.
Melansir dari Allkpop.com, Kim Seok Jung mengungkapkan bahwa Jin sendirilah yang memberi julukan 'Butter' untuk calon buah hatinya tersebut.
"Aku meminta adik laki-lakiku untuk memberikan nama panggilan bayi kami," kata Kim Seok Jung.
Nama panggilan 'Butter' yang diberikan Jin untuk calon keponakannya tersebut pun sukses mencuri perhatian netizen.
Pasalnya, 'Butter' merupakan lagu BTS yang sangat populer dan berhasil merajai tangga lagu Billboard HOT 100 selama 7 hari berturut-turut.
Baca Juga: Beberkan Rahasia Kecilnya, Pengakuan Jin Buat Member BTS Kehabisan Kata-kata
Banyak penggemar yang turut senang bahwa Jin memberikan nama panggilan yang sangat berarti itu untuk keponakannya di masa depan.
Di lain sisi di budaya Korea Selatan, memberikan nama panggilan bayi yang belum lahir seperti ini disebut "tae-myung" (태명), yang secara harfiah berarti "nama panggilan prenatal/janin".
Ini merupakan cara untuk berkomunikasi orang tua dengan bayi mereka sebelum lahir.
Nama panggilan ini biasanya jauh dari nama lahir mereka yang sebenarnya.
(*)