Akan tetapi, pihak Osama tetap bakal mengantisipasi dengan menyiapkan langkah hukum seperti yang dilakukan Shirin.
"Kalau pihak sebelah mempersiapkan langkah hukum, kita juga mempersiapkan langkah hukum, itu kan juga punya konsekuensi hukum," tuturnya.
"Ya kita liat dari status lah, karena orang-orang pada mengarahkan ke arah Shirin, tapi kita tidak pernah menuduh pihak sebelah itu," imbuhnya menyimpulkan.
Sebelumnya, nama Shirin terseret dalam tuduhan orang ketiga, usai sebuah akun TikTiok dengan nama Osama Argubi membuat heboh jagat maya dengan menyebarkan isu kakaknya diganggu pelakor.
Sangat heboh, seperti diunggah Twitter @AREAJULID, akun Osama Argubi menyebutkan bahwa suami kakaknya selingkuh dengan seorang artis dalam beberapa bulan terakhir.
Netizen langsung menghubungkan unggahan Osama Argubi dengan perempuan berusia 27 tahun asal Bogor tersebut.
Baca Juga: Namanya Jadi Bahan Pergunjingan Karena Disebut Pelakor, Shirin Safira Akhirnya Berikan Respons
Adapun kakak Osama Argubi sebagai istri sah, kini sudah melayangkan gugatan cerai pada pria bernama Nazim Gisymar.
(*)