Find Us On Social Media :

Meski Pernah Akui Tak Suka dengan Kebiasaan Istrinya, Fadel Islami Buktikan Rumah Tangganya dengan Muzdalifah Justru Langgeng dan Jauh dari Isu Tak Sedap

By Rissa Indrasty, Kamis, 29 Juli 2021 | 15:07 WIB

Muzdalifah dan Fadel Islami

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Pernikahan Muzdalifah dan Fadel Islami sempat menjadi sorotan.

Pasalnya, keduanya memiliki perbedaan usia 15 tahun, di mana Fadel Islami jauh lebih muda.

Tentunya, Fadel Islami dan Muzdalifah harus saling adaptasi satu sama lain, mengingat perbedaan usia mereka.

Dikutip Grid.ID dari Nova.id, Rabu (28/7/2021), Fadel Islami pernah mengungkapkan bahwa dirinya tak tahan dengan kebiasaan Muzdalifah jika berdandan.

"Oh, ada ada! Kalau misalkan mau pergi itu kan kadang dia itu lama banget," ungkap Fadel Islami.

"Soalnya gini-gini dulu (menirukan Muzdalifah berdandan). Saya kan udah rapi, aku turun nih ke bawah ngopi dulu."

"Udah ngopi 15 menit, 20 menit, aku naik ternyata belum selesai, masih dandan juga," beber Fadel Islami.

Baca Juga: Fadel Islami Dulu Heboh Dituding Hanya Incar Harta sang Istri, Terbongkar Sumber Kekayaan Muzdalifah, Warisan Mantan Suami yang Kaya Raya!

Kendati demikian, hal tersebut bukanlah hal yang membuat rumah tangga mereka menjadi masalah.

Justru hingga kini, rumah tangga keduanya jauh dari isu tak sedap dan selalu rukun.

Beberapa waktu lalu, Fadel Islami juga tampak merayakan ulang tahunnya dengan diberikan kejutan oleh Muzdalifah dan anak-anak sambungnya.

"Aku tuh semakin bersemangat dan termotivasi ya karena Alhamdulillah kali ini adalah ulang tahun ke-28, sekaligus aku udah merayakan secara sederhana 3 kali berturut-turut sama keluarga aku ini," ungkap Fadel Islami.

Di samping itu, Fadel Islami semakin dewasa dan banyak belajar bagaimana tanggung jawabnya sebagai kepala rumah tangga, khususnya sebagai ayah.

"Saya tuh memposisikan diri saya sebagai seorang suami dan sebagai seorang kepala rumah tangga, saya harus mendidik anak-anak saya dengan baik," ungkap Fadel Islami.

(*)