"Apalagi ditarget membawa medali kan. Tapi itu bukan beban, tapi itu ditambahin motivasi buat mereka," imbuhnya.
Selain itu, Candra Wijaya juga meminta masyarakat untuk mendoakan dan terus memberi semangat untuk para atlet Indonesia.
Apapun medali yang dibawakan oleh atlet Indonesia nanti, menurut Candra mereka sudah menjadi juara dunia.
"Ya yang pastinya kita sama-sama berjuang atau memberikan dedikasi kepada bulu tangkis Nasional. Kita berdoa dan berharap yang terbaik, semoga bisa mendapatkan medali emas kembali," tuturnya.
"Apa yang sedang diperjuangkan adek-adek, teman-teman di Olimpiade Tokyo, katakanlah mereka juara dunia, mudah-mudahan di Olimpiade ini penampilan mereka lebih bagus lagi," pungkasnya.
Diketahui, Indonesia yang baru saja menambah pundi-pundi medali pada Rabu kemarin, saat ini berada di peringkat ke-41.
(*)