Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Ruben Onsu ingin mengobati rasa khawatir yang berlebihan ke psikolog.
Ruben Onsu bertutur jika dia kerap dilanda rasa khawatir yang tidak wajar jika mendengar sebuah peristiwa tertentu.
"Yang gue kepengin nih, rasa kekhawatiran. Misalnya, ada kejadian apa, pesawat nih misalnya, gue bisa membatalkan semua pekerjaan yang menggunakan pesawat," kata Ruben Onsu di YouTube Armand Maulana, Kamis (29/7/2021).
Hal itu lantaran Ruben takut jika peristiwa itu terjadi padanya.