Hal itu diketahui dalam unggahan di akun Instagram @mom_ayting92_ pada Rabu (28/07/2021).
Dalam unggahan itu, Umi Kalsum awalnya mengunggah foto pelaku yang diduka penghina Ayu Ting Ting.
Tak hanya foto sang pelaku, ibu Ayu Ting Ting bahkan juga mengunggah foto keluarga Kartika Damayanti.
Bersamaan dengan hal itu, Umi Kalsum pun tak segan meminta bantuan agar Kartika Damayanti bisa kembali ke Indonesia.
"Semoga ada yang bisa membantu bagaimana caranya dia Kartika Damayanti yang ber Alamat balaidesa tondomulo kec kedungadem Kab Bojonegoro Jawa Timur kembali ke Indonesia untuk tanggung jawab atas segala pencemaran nama baik anak dan cucu saya @kbrisingapura," tulis nenek Bilqis tersebut.
Ia menyebut tak ada orang tua yang terima bila anak cucunya dihujat.
Oleh karena itu, Umi Kalsum pun berharap agar dirinya bisa membuat Kartika Damayanti kembali ke Indonesia dan bertanggung jawab dengan perbuatannya.
"Mohon bantuannya tidak ada orang tua yang terima anak cucunya di hujat sama manusia yang 1 ini."
"Semoga saya bisa membawa dia kembali keIndonesia biar dia bisa pertanggung jawabkan atas segala perbuatannya sesuai hukum yang berlaku di indonesia aamin," tulisnya.
Lebih lanjut, lewat kolom komentar Umi Kalsum membongkar ucapan Kartika yang membuatnya semakin menutup pintu damai.