Laporan Wartawan Grid.Id, Daniel AhmadGrid.ID - Sejak dinasti Qin pada kebudayaan China Kuno, dalam Shio lumrah terdapat dua belas hewan seperti, Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, Ular, Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing, dan Babi.Dalam Astrologi Tionghoa, Shio biasanya berguna untuk mensimbolisasikan tahun, bulan, termasuk waktu tertentu dalam tataran nasib sehari-hari.Perbedaan simbol tersebut tentu memiliki karakteristik berbeda dan berdampak, seperti dalam hal keberuntungan karir, pertemanan, keuangan, hingga cinta.Dilansir dari Tribun Jogja dan Tribun Pontianak, hari Selasa 3 Agustus 2021 besok akan menjadi hari yang penuh keberuntungan bagi 4 pemilik shio ini.Mereka adalah Shio Tikus, Shio Ular, Shio Kambing, dan Shio Kelinci. Simak selengkapnya melalui ramalan shio beruntung edisi Selasa 3 Agustus 2021 berikut.
Baca Juga: Ramalan Shio Tikus di Bulan Agustus 2021, Akan Ada Pencapaian Tak TerdugaShio TikusAnda memiliki minat yang tinggi untuk menekuni bidang keilmuan.Ini merupakan momen yang baik untuk menambah pengetahuan dan memperkaya keilmuan Anda.Anda akan mendapat manfaat dari dukungan para bintang, karena Anda akan lebih dinamis di tempat kerja dan lebih giat dalam cinta.Bentrokan dengan orang-orang tertentu di lingkaran dekat Anda mungkin terjadi, tetapi jangan khawatir, karena itu tidak akan berakibat apa-apa.