Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora rupanya sudah semakin dekat.
Sebagaimana diketahui, rangkaian acara pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora sempat tertunda lantaran adanya kebijakan PPKM.
Demi menjadi warga negara yang baik, Rizky Billar dan Lesti Kejora memang tidak ingin memaksa mengadakan pernikahan di tengah-tengah PPKM.
Karena beberapa rangkaian acara pernikahan mereka ditunda, Rizky Billar dan sang calon istri masih sama-sama bungkam perihal kelanjutan hajatannya.
Namun, melalui tayangan video di kanal Youtube Hitz Infotainment, Selasa (3/8/2021), terkuak bahwa Rizky Billar sudah mulai mengurus berkas nikahnya.
Menurut pihak KUA Pondok Aren, Abung, calon suami Lesti Kejora itu sudah melengkapi berkas-berkas untuk permohonan surat numpang nikah di Kecamatan Kebayoran Lama.
Berkas-berkas yang telah dilengkapi Rizky Billar antara lain surat dari Kelurahan Pondok Aren hingga fotocopy KTP.
"Atas nama Muhammad Rizky mengajukan permohonan surat numpang nikah yang ditujukan ke Kecamatan Kebayoran Lama," ujar pihak KUA Pondok Aren, Abung.
"Adapun berkas-berkas yang diserahkan kepada kita tadi adalah surat pengantar dari Kelurahan Pondok Aren, sesuai dengan domisili yang bersangkutan," imbuhnya.
Pihak KUA Pondok Aren mengatakan jika berkas-berkas untuk pengajuan permohonan surat numpang nikah Rizky Billar sudah lengkap dan tinggal didaftarkan ke KUA Kecamatan Kebayoran Lama.
"Kemudian setelah kita periksa berkas-berkas tersebut dan tidak ada halangan secara ketentuan undang-undang perkawinan," kata dia.
"Kemudian kita buatkan surat numpang nikahnya, dan Alhamdulillah sudah selesai, tinggal didaftarkan di KUA Kecamatan Kebayoran Lama," tuturnya.
Sayangnya, dalam berkas-berkas yang diajukan sang aktor, tidak tercantum pula kapan dan di mana pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora akan digelar.
"Kalau numpang nikah tidak dicantumkan lokasi dan pelaksanaan tanggal pernikahan, numpang nikah itu hanya dicantumkan nama KUA yang dituju saja," serunya.
"Tanggal pernikahan dan tempat pelaksanaan itu kebijakannya nanti saat daftar di KUA Kecamatan Kebayoran Lama," pungkasnya.
(*)