Find Us On Social Media :

Belum Percaya Berhasil Sabet Medali Emas di Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii Kaget Liat Medali Emas Tergantung di Kamar Saat Bangun Pagi

By Menda Clara Florencia, Rabu, 4 Agustus 2021 | 14:53 WIB

Apriyani Rahayu dan Greysia Polii

Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia

Grid.ID - Pebulutangkis ganda puteri Greysia Polii masih tidak menyangka jika dia bersama Apriyani berhasil menyabet medali emas pada Olimpiade Tokyo 2020.

Dalam live Instagram Greysia menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat Indonesia.

Dia pun mengaku masih belum menyangka telah menyabet medali emas.

Medali emas memang jadi target Greys, namun dia tidak menyangka bisa merealisasikan targetnya itu.

Dia pun bercerita, sempat kaget ketika melihat medali emas yang dia sabet bersama Apriyani.

Baca Juga: Sempat Nekat Ganti Raket di Tengah-tengah Pertandingan Final Olimpiade Tokyo 2020, Begini Penjelasan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu

"Kami masih engga nyangka sih, tadi makan, bangun pagi deh, ngeliat ada medali emas olimpiade itu jadi sesuatu hal yang engga pernah nyangka kita dapat," kata Greysia di Instagram, Rabu (4/8/2021).

Bahkan ketika mereka makan pun, Greys-Apri masih membahas medali emas yang berhasil dikalungkan di lehernya.

"Tadi juga makan, nyadarin, oh juara olimpiade ya, becanda ya, becanda sama Apri," tandasnya.

(*)