Find Us On Social Media :

15 Rangkaian Arti Nama Bayi yang Bisa Menjadi Inspirasi Orang Tua, Cek Yuk!

By Hananda Praditasari, Kamis, 5 Agustus 2021 | 16:17 WIB

inspirasi arti nama bayi perempuan

Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari

Grid.ID - Semua orang tua di dunia pasti telah menyiapkan berbagai macam nama beserta arti nama untuk buah hatinya.

Meski begitu, ada juga orang tua yang sama sekali tak mengetahui arti nama anaknya karena memberikan nama dengan asal-asalan.

Padahal, arti nama adalah harapan dan doa dari orang tua untuk anaknya

Melansir dari TribunPekanbaru.com, berikut adalah arti nama yang familiar dan cocok untuk anak perempuan.

1. ANNISA FAIHA

Annisa Faiha memiliki arti perempuan yang memiliki banyak kelebihan.

2. ANNISA KASTURI NAIM

Ini adalah nama anak perempuan yang mempunyai makna, wanita penghuni surga yang harum bagai bunga kasturi.

Baca Juga: Kumpulan Arti Nama Anak Perempuan yang Lucu-lucu dan Sangat Menginspirasi, Terdiri dari Tiga Suku Kata loh!

3. AISHA ALIFA

Unik banget, Aisha Alifa disebut-sebut memiliki makna peramahtamahan yang hidup.

4. AISHA FARHANA

Menarik seperti namanya, Aisha Farhana adalah anak perempuan yang hidup dalam suka cita.

5. AKIFA NAILA

Akifa Naila adalah wanita yang rajin beritikaf di masjid dan suka memberi.

6. ARIQA FATINA

Memiliki arti perempuan yang baik budi dan menarik hati.

Baca Juga: Kumpulan Arti Nama Bayi Berawalan Huruf L Ini Punya Makna yang Luar Biasa Keren, Cek Yuk!

7. ASKANA SAKHI

Askana Sakhi adalah anak perempuan yang baik hati dan murah hati.

8. ASSYIFATU HAIFA

Assifatu Haifa anak perempuan yang bagaikan obat penawar dahaga

9. ATIKA BALQIS AZIZAH

Sementara Atika Balqis Azizah memiliki arti mulia dan pemurah.

10. ATIKA ZAHRA RATIFA

Atika Zahra Ratifanak perempuan yang berakhlak baik, pemurah dan cantik berseri-seri.

Baca Juga: Bak Berbanding Terbalik dengan Arti Nama Luna Maya yang Bagus, Mantan Kekasih Ariel NOAH Justru Bikin Geger Saat Mengaku Sempat Pergi Berduaan ke Tempat Ini dengan Sang Mantan

Sementara mengutip dari TribunTimur.com, ada juga nama anak yang bermakna indah.

11. AREEBA

Yang berarti Bijaksana.

12. AMIRA

Amira adalah nama anak perempuan yang memiliki arti Putri.

13. AFAF

Afaf adalah Kemurnian.

Baca Juga: 8 Arti Nama Bayi Paling Populer di Tahun Ini, Bisa Jadi Inspirasi untuk Calon Orang Tua nih!

14. AAMNA

Aamna artinya Damai.

15. AATIFA

Aatifa adalah perempuan yang memiliki Kasih sayang.

(*)