Selang beberapa lama, Jedar mulai membuka kehidupannya di depan publik.
Jessica Iskandar saat ini kerap menunjukkan kehidupan bahagia bersama putranya meski menyandang status ibu tunggal.
Belum lama ini, Jedar membagikan cerita kehidupan pribadinya di acara Ngulix Asix yang dipandu Ashanty.Dalam acara tersebut, Ashanty menanyakan mengenai perasaan Jedar kepada Ludwig.
"Kira-kira sampai hari ini kamu masih memikirkan El Barack (soal Ludwig ayah El) nggak?" tanya Ashanty.
"Mikirin sih, nggak sih," jawab Jedar.
Ashanty pun kemudian menanyakan perasaan Jessica Iskandar pada ayah kandung El Barack.
"Masih cinta nggak? Kangen? Sakit hati? Kecewa?" tanya Ashanty bertubi-tubi.