Find Us On Social Media :

Lama Menghilang dari Jagad Hiburan, Begini Kondisi Miris Mantan Rekan Duet Maia Estianty, Sempat Jalan Kaki Jualan Pisang Goreng hingga Cuci Baju Orang demi Penuhi Kebutuhan Keluarga

By None, Minggu, 8 Agustus 2021 | 19:01 WIB

Sempat bikin heboh, baru-baru ini Pinkan Mambo akhirnya membongkar alasan menjual beberapa perabotan rumahnya di hadapan Nikita Mirzani.

Pinkan bercerita, kala itu mesti berkeliling dengan berjalan kaki hanya untuk menjajakan pisang.

"Aku sudah biasa jadi kuli, sudah biasa belanja jam 1 malam aku bangun, jualan pisang,” kata Pinkan Mambo dalam YouTube Trans7 Official, dikutip Kompas.com, Rabu (16/9/2020).

"Iya aku tuh jualin pisang ke jalanan, jalan kaki, enggak punya motor, enggak punya apa-apa,” ujar Pinkan Mambo.

Usaha laundry

Selain menjadi menjajakan pisang goreng, Pinkan Mambo mencoba peruntungan di bisnis laundry. Hal itu dilakukan oleh Pinkan Mambo demi menghidupi keenam anaknya.

"Yang hectic banget itu yang sekarang sejak pandemi ini. Sejak Covid ini aku benar-benar melakukannya, katering dan laundry," kata Pinkan.

Pinkan Mambo juga menjelaskan mengenai harga dari usaha laundrynya tersebut.

"Laundry Pinkan Mambo itu lima kilogramnya Rp 45.000, itu cuci, kering, lipat. Tapi kalau mau disetrika itu Rp 55.000," ungkap Pinkan.

Usaha showroom mobil

Kerja keras Pinkan Mambo membuahkan hasil. Kini dia sudah memiliki showroom mobil yang merupakan hasil kerja sama dengan seseorang.

"Sekarang aku sudah kaya raya, aku sudah punya showroom mobil. Mobilnya harga Rp 4 miliar, Rp 7 miliar (ada), itu juga dari pisang goreng," kata Pinkan Mambo.

Baca Juga: Prediksi Dul Jaelani Bakal Langkahi Kakak-kakaknya untuk Naik Pelaminan Duluan, Maia Estianty Wanti-wanti Hal Ini hingga Dukung sang Putra Bungsu Segera Temui Ibu Kekasihnya