Pria yang kerap disapa Babang Tamvan itu duduk di sebelah kursi Ruben Onsu, dan tak lama datanglah Ayu Ting Ting dan langsung mengambil posisi diantaranya dan Ruben Onsu.
Dalam video tersebut terlihat bahwa rok yang dikenakan Ayu Ting Ting mengenai kaki Andika.
Vokalis Kangen Band itu pun sontak memegang rok sang biduan guna menyingkirkannya.
Berbagai tanggapan pedas muncul. Ada yang menilai jika Andika tak memiliki sopan santun.
Namun, ada juga yang beranggapan bahwa Ayu Ting Ting lah yang berlebihan.
Pelantun lagu 'Terbang Bersamaku' itu mengatakan bahwa dirinya tak bermaksud melakukan tindakan kurang terpuji kepada Ayu.