"Kalau ada cacian juga tergantung seperti apa caciannya," ujar Hotman Paris.
"Kalau sudah mengarah tindak pidana bisa diadukan ke polisi, tergantung kalimatnya apa," beber pengacara berdarah Batak itu.
Seperti diketahui, kedua orangtua Ayu Ting Ting, mendatangi rumah haters sang putri, Kartika Damayanti yang berlokasi di Bojonegoro, Jawa Timur.
Saat didatangi Umi Kalsum dan Abdul Razak, penghina Ayu Ting Ting yang berprofesi sebagai TKW tengah bekerja di Singapura. (*)