Find Us On Social Media :

Disebut Jalin Kerja Sama hingga Suplai Pengadaan Bahan Baju Dinas DPRD Kota Tangerang, Louis Vuitton Angkat Bicara!

By Novia, Rabu, 11 Agustus 2021 | 13:51 WIB

Louis Vuitton

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Pengadaan baju dinas anggota DPRD Kota Tangerang tengah hangat diperbincangkan publik.

Apalagi, baju dinas anggota DPRD Kota Tangerang itu dikabarkan menggunakan merek-merek premium, salah satunya Louis Vuitton.

Bahkan, anggaran untuk pengadaan bahan pakaian DPRD Kota Tangerang 2021 itu mencapai jumlah yang fantastis.

Kabarnya, jumlah itu meningkat dua kali lipat dibanding dengan anggaran 2020 yang hanya berkisar Rp 312,5 juta.

Dan kini, anggaran yang dikeluarkan Anggota DPRD Kota Tangerang 2021 ini mencapai Rp 675 juta.

Sontak memicu perhatian publik, akhirnya pihak Louis Vuitton (LV) Indonesia angkat bicara.

Dikutip Grid.ID dari AntaraNews.com, Rabu (11/8/2021), secara tegas Louis Vuitton Indonesia menyatakan bahwa pihaknya tidak pernah melakukan kerja sama dengan pemerintah.

Baca Juga: Bukan Hanya Brand Louis Vuitton, Simak 5 Fakta Mengejutkan Terkait Anggaran Fantastis yang Digunakan Anggota DPRD Kota Tangerang!