Find Us On Social Media :

Turun Gunung Jadi Wali Kota hingga Rela Blusukan ke Berbagai Tempat, Kerja Keras Bobby Nasution Masih Panen Nyinyiran Netizen, Begini Respon Mantu Presiden Jokowi

By Novita, Jumat, 13 Agustus 2021 | 15:05 WIB

Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu

Grid.ID - Menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution turun gunung untuk menjadi Wali Kota Medan.

Istilah turun gunung berarti seseorang yang mengamalkan ilmu yang dimilikinya, seperti yang dilakukan Bobby Nasution.

Ya, suami Kahiyang Ayu itu merupakan lulusan ekonomi yang juga menjalankan bisnis tapi masih mau menjadi Wali Kota untuk mengabdi pada masyarakat.

Oleh karenanya tak jarang Bobby Nasution melakukan kerja nyata, salah satunya turut blusukan ke berbagai tempat.

Hal ini seperti terlihat pada laman Instagramnya yang kerap memperlihatkan sederet aktivitas blusukannya.

Blusukan yang dilakukan pemimpin daerah Medan itu tak hanya di pusat perbelanjaan, tetapi juga hingga ke pabrik-pabrik.

Seperti belum lama ini, Bobby Nasution menunjukan kegitannya saat melakukan sidak ke sebuah pabrik.

Baca Juga: Jarang Umbar Kehidupan Pribadinya ke Publik, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution Luapkan Kebahagiaannya saat Rayakan Ultah Kedua Anaknya Sambil Pakai Baju Dinas, Hal Ini Jadi Sorotan!

Ayah dua anak itu mendatangi pabrik di era pandemi guna mengetahui pelaksanaan aturan PPKM telah diterapkan.

Hal ini seperti yang tampak pada postingan Instagram @bobbynst, pada (15/7/2021) lalu.

Lewat kolom keterangan, suami Kahiyang itu mengungkapkan kegiatan yang dilakukannya.

"Di masa PPKM Darurat, saya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke PT Industri Karet Deli di Jalan Yos Sudarso, guna memastikan perusahaan yang masuk kedalam kategori essensial tersebut telah menerapkan WFO sebanyak 50%," ungkap @bobbynst.