Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar Grid.ID - Pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora pada harini hari ini, Sabtu (14/8/2021) diketahui menggelar acara pengajian.Acara pengajian yang digelar sejak pukul 14.00 WIB itu, menjadi pertanda bahwa Rizky Billar dan Lesti Kejora sebentar lagi akan menuju jenjang pernikahan.Dalam acara pengajian tersebut, Lesti Kejora terlihat didampingi kedua orang tuanya, begitu pula dengan Rizky Billar.Kedua calon pengantin beserta orang tua masing-masing terlihat kompak mengenakan pakaian bernuansa ungu.Pada acara pengajian tersebut, tentunya terdapat berbagai momen haru yang terpancar dari kedua calon pengantin maupun keluarga dan sahabat yang hadir.Apalagi saat momen Lesti Kejora sungkem kepada kedua orang tuanya.Isak tangis pun semakin menyelimuti ruangan acara pengajian tatkala Lesti Kejora mohon doa restu pada kedua orang tuanya.Melansir dari postingan akun Instagram @virus.leslar, Sabtu (14/8/2021), Lesti Kejora terlihat tak kuasa menahan tangisnya saat memohon doa restu pada kedua orang tuanya.