Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Drama Korea bertema kuliah menjadi satu serial favorit pecinta drakor yang wajib ditonton di situ legal, bukan di drakorindo ilegal.
Meski di drakorindo ilegal menyediakan beberapa drama Korea bertema sekolah, alangkah baiknya jika para pecinta drakor menonton serial favorit kalian di situs legal.
Apalagi, kini telah hadir banyak situs legal yang menyediakan berbagai drama Korea bertema kuliah, yang lebih update dan mudah diakses dibanding drakorindo ilegal.
Menyuguhkan cerita yang berkaitan dengan kisah di dunia nyata, membuat drama Korea bertema kuliah begitu diminati para penonton.
Ditambah dengan kemampuan akting para pemainnya, membuat drama Korea bertema kuliah sangat populer di kalangan penonton berusia muda.
Berikut, Grid.ID telah merangkum dari Kpopmap.com, 4 rekomendasi drama Korea bertema kuliah yang wajib ditonton pecinta drakor.
1. My ID Is Gangnam Beauty
'My ID Is Gangnam Beauty' merupakan drama Korea populer yang tayang pada 2018.
Drama yang dibintangi oleh Im Soo Hyang, Cha Eun Woo ASTRO, dan Jo Woo Ri ini telah sukses mencuri perhatian para pecinta drakor berkat cerita dan akting para pemainnya.
Drama ini bercerita tentang Kang Mi Rae (Im Soo Hyang) yang menjalani kehidupan barunya setelah menjalani operasi plastik.
Ia kemudian bertemu dengan Do Kyung Seok (Cha Eun Woo ASTRO) di kampus, pria tampan yang memiliki pandangan berbeda di saat semua orang berpikir bahwa penampilan itu penting.
Berkat pertemuannya dengan Do Kyung Seok, Kang Mi Rae belajar apa itu arti "keindahan" yang sebenarnya.
2. Weightlifting Fairy Kim Bok Joo
'Weightlifting Fairy Kim Bok Joo' merupakan drama Korea yang dibintangi oleh mantan pasangan selebriti Korea Selatan, Lee Sung Kyung dan Nam Joo Hyuk.
Drama ini menceritakan mimpi dan kisah cinta mahasiswa di sebuah perguruan tinggi olahraga.
Drama populer yang tayang pada 2016-2017 ini bercerita tentang kisah Kim Bok Joo (Lee Sung Kyung), seorang mahasiswi atlet angkat besi yang ceria.
Ia kemudian jatuh hati pada Jung Joon Hyung (Nam Joo Hyuk), seorang perenang yang berhati lembut.
3. Cheese in the Trap
'Cheese in the Trap' merupakan drama thriller romansa yang menceritakan kisah seorang mahasiswi bernama Hong Seol.
Ia merupakan satu-satunya orang yang melihat diri sejati seniornya, Yoo Jung (Park Hae Jin), yang menyembunyikan sifat aslinya dibalik senyum manisnya.
Drama yang juga dibintangi aktro Seo Kang Joon dan Lee Sung Kyung ini sukses memikat pecinta drakor berkat karakter kedua pemeran utama prianya.
4. At A Distance, Spring is Green
'At A Distance, Spring is Green' merupakan drama Korea yang dibintangi oleh idol K-Pop Park Ji Hoon.
Drama ini bercerita tentang perjuangan nyata orang-orang di usia 20-an dan masalah mahasiswa.
Selain Park Ji Hoon, drama ini juga dibintangi Kang Min Ah, Bae In Hyuk, Kwon Eun Bin CLC, Woo Da Bi, dan Choi Jung Woo.
(*)