Find Us On Social Media :

Cuma Modal Kulit Mentimun di Rumah, Kita Bisa Basmi Semut yang Berkeliaran, Simak Langkah-langkahnya!

By Devi Agustiana, Rabu, 18 Agustus 2021 | 08:40 WIB

Tidak perlu menggunakan pestisida atau bahan kimia lainnya, ternyata kita bisa menggunakan kulit mentimun untuk membasmi semut.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.IDSemut bisa ada ke meja dapur dan berbagai area lain di rumah karena makanan.

Hama ini membawa penyakit dan bakteri, yang keduanya tentu bisa menempel di makanan kita.

Akan tetapi, tidak perlu pestisida untuk membasmi semut.

Ternyata mentimun adalah pengusir semut alami, loh.

Aroma mentimun akan menutupi bau yang ditimbulkan oleh semut, dan juga menghalanginya untuk kembali ke area rumah.

Dilansir Grid.ID dari Hunker, berikut cara membasmi semut hanya menggunakan kulit mentimun.

Langkah 1:

Iris kulit mentimun, karena ini adalah bagian buah yang paling pahit.

Baca Juga: Nggak Usah Pusing Lagi! Ternyata Begini Cara Membasmi Semut Pada Tanaman Hias, Bisa Pakai Air Mendidih Hingga Lemon