Kendatipun membeberkan fakta mental yang dialaminya, sang biduan tak menutup kemungkinan untuk menikah lagi.
"Kalau Ayu sih ya, kayaknya kalau Ayu udah trauma. Tapi kan kita gak pernah tahu," ucap Ayu.
Ditegaskannya, apalagi urusan jodoh adalah kehendak Yang Maha Kuasa.
Yang paling penting bagi Ayu sekarang bahwa ia masih diberikan nikmat rezeki.
"Jodoh kita gak pernah tahu. Tapi ya udah jalanin aja, Alhamdulillah rezeki masih lancar," ungkap perempuan yang pernah digosipkan memiliki kedekatan dengan Raffi Ahmad ini.
Perempuan asal Depok ini sebenarnya belum lama ini dekat dan bahkan sudah merencanakan pernikahan dengan pria bernama Adit Jayusman, namun gagal di tengah jalan.
Banyak spekulasi soal penyebab kegagalan pernikahan Ayu dan Adit, termasuk restu keluarga dan mahar.