Find Us On Social Media :

Panik Mengerikan Ketika Disuruh Makan hingga Didiagnosa Fobia Makanan, Bocah 12 Tahun di Inggris Hanya Andalkan Dua Hal Ini untuk Bertahan Hidup Selama 10 Tahun Terakhir

By Nisrina Khoirunnisa, Minggu, 22 Agustus 2021 | 06:16 WIB

Bocah 12 tahun di Inggris fobia makanan, inilah dua kudapan yang mau disantapnya

Bahkan, Ashton tidak pernah mengonsumsi makanan ketika perayaan Natal hadir istimewa setiap tahunnya.

Ashton merasa tidak tahan dengan bau makanan yang tersaji di depannya.

Alhasil, Ashton Fisher hanya mengandalkan dua makanan yang dapat dikonsumsinya sejak dua tahun.

Selama 10 tahun terakhir, Ashton hanya mengonsumsi roti putih dan yogurt buah merek tertentu untuk bertahan hidup.

Menindaklanjuti kondisi anaknya, orang tua Ashton pada Juli 2021 ini membawa buah hatinya kepada ahli spesialis gangguan makan selektif.

Ahli tersebut mendiagnosa Ashton dengan Avoidant Restrictive Food Intake Disorder (ARFID).

Secara perlahan, Ashton mulai dilatih untuk menyantap makanan jenis lain walau belum tergolong sehat.

Baca Juga: Pilu Ditinggal Kedua Orang Tuanya Akibat Covid-19, Begini Nasib Bocah 8 Tahun Asal Sukoharjo yang Jadi Yatim Piatu dalam Sekejap

Selain roti putih dan yogurt buah, Ashton kini mau mencoba makan sandwich ham hingga nugget ayam saat makan malam.

"Ini baru permulaan tapi semua berjalan lancar karena ahli telah memberi kepercayaan untuk Ashton agar mencoba hal-hal baru. Ashton mengerti sekarang bahwa makanan tidak membuatnya muntah," tukas orang tua Ashton.

(*)