Grid.ID - Seperti kita ketahui, kunyit adalah salah bumbu tradisional yang sangat populer.
Ya, kunyit merupakan bumbu dapur berwarna kuning.
Tak sedikit orang memanfaatkan kunyit sebagai bumbu dan jamu.
Seperti salah seorang pria yang mencoba merebus satu buah kunyit dengan 2 gelas air putih.
Kunyit tersebut dicuci bersih dan dipotong kemudian direbus sampai mengeluarkan warna kuningnya hingga air yang direbus menyusut hingga jadi hanya 1 gelas.
Segelas air rebusan kunyit itu diminumnya secara rutin saat perut masih kosong di pagi hari begitu ia bangun tidur.
Sifat anti-oksidan, anti-inflamasi serta anti-bakteri dari kunyit ternyata bekerja sangat baik ketika perut kosong di pagi hari.