Find Us On Social Media :

Modal Air Panas dan Cuka, Dijamin Kecoa Nggak Akan Masuk Dapur Lagi, Begini Caranya!

By Devi Agustiana, Selasa, 24 Agustus 2021 | 08:25 WIB

Ternyata ada banyak bahan rumahan yang bisa diandalkan untuk mencegah kecoa masuk dapur, salah satunya air panas dan cuka.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Pernahkah melihat kecoa dan serangga lainnya merayap di dapur?

Hewan ini bisa berjalan-jalan di dapur dan seluruh bagian rumah, loh.

Bahkan, kecoa bisa menyentuh makanan kita.

Serangga ini sangat berbahaya bagi kesehatan dan bisa menyebabkan beberapa penyakit sampai keracunan makanan.

Mungkin kita bingung, bagaimana kecoa menemukan jalan ke dapur kita, padahal sudah dibersihkan setiap hari?

Dilanisr Grid.ID daroi Times of India, perlu diketahui bahwa setelah membersihkan atau menyeka dapur dengan air setiap hari, kecoa dapat berkembang biak di bawah wastafel, saluran air, sampai sudut lemari.

Hal itu membuat kecoa selalu berkeliaran di dapur dan seluruh bagian rumah.

Baca Juga: Ada Kecoa di Kamar, Eva Celia Stress Sampai Rela Tidur di Sofa, Begini Cara Mengusir Kecoa dari Rumah dengan Bahan Alami

Namun tenang saja, tetap ada solusi untuk mengatasi masalah ini.

Ada banyak bahan di rumah yang bisa diandalkan untuk mencegah kecoa masuk ke dapur.

Salah satunya, kita hanya perlu menggunakan air panas dan cuka.

Iya, kedua banyak sederhana ini punya kekuatan untuk mencegah kecoa merayap di dapur dan menyentuh makanan.

Siapkan air panas, campurkan 1 porsi cuka, dan aduk rata.

Bersihkan lempengan dan bagian sekitar atas kompor dengan larutan ini.

Jangan lupa tuangkan larutan ke saluran pembuangan dapur saat malam hari, ya.

Baca Juga: Cuma Modal Beberapa Lembar Daun Pandan, Kamu Bisa Basmi Kecoa dan Nyamuk yang Berkeliaran di Rumah, Begini Caranya!

Tindakan tersebut bisa mendisinfeksi pipa dan saluran air sehingga mencegah jalan masuk kecoa.

Itulah cara mencegah kecoa masuk ke dapur dengan mudah.

(*)