Find Us On Social Media :

Tak Cuma Tipis dan Stylish, Mi 11 Lite Punya Fitur dan Performa Berkelas

By Yussy Maulia, Selasa, 24 Agustus 2021 | 10:15 WIB

Mi 11 Lite varian Boba Black.

Terkait gaming, salah satu hal penting yang menentukan performa smartphone adalah chipset. Untuk diketahui, Mi 11 Lite menggunakan chipset Snapdragon 732G.

Smartphone ini juga disematkan random access memory (RAM) dengan pilihan kapasitas 6 GB dan 8 GB. Seperti diketahui, RAM yang besar dapat mempercepat proses peluncuran aplikasi sehingga smartphone terhindar dari masalah lagging atau crash.

Selain dukungan chipset dan RAM yang mumpuni, performa gaming juga harus didukung resolusi layar dan kualitas audio yang memadai sehingga pengalaman bermain game semakin seru.

Baca Juga: Hati-hati! Main Ponsel Sambil Begadang Sebabkan Penyakit Mengerikan Hingga Kebutaan

Mi 11 Lite pun dilengkapi layar AMOLED beresolusi full high-definition plus (FHD plus) dengan refresh rate 90 Hz. Dengan spesifikasi itu, performa gaming dapat berjalan mulus tanpa lag.

Tim Grid.id telah menjajal performa Mi 11 Lite pada game yang tergolong “berat”, yakni PUBG Mobile. Saat digunakan dengan mode pengaturan grafik tertinggi, yaitu smooth-ultra atau HD-high, game tetap berjalan mulus dengan gambar jernih dan respons layar supercepat.

Nah, Mi 11 Lite memang tidak memiliki audio jack sehingga pengguna tidak dapat menggunakan headset saat bermain game. Namun, tidak perlu khawatir, karena smartphone ini dilengkapi dengan adapter dan dual speaker Hi-Res dengan output suara jernih dan halus.

Smartphone ini juga cocok digunakan untuk movie marathon. Kamu dapat menggunakan resolusi tertinggi 1080p tanpa adanya lag. Gambar yang dihasilkan sangat tajam dengan efek suara yang sangat jernih.

Baca Juga: Banyak Kerjaan Bikin Kamu Tertekan? Yuk Lakukan 4 Cara Efektif dan Efisien Ini Buat Hempaskan Stres

Baterai awet dengan pengisian daya super cepat

Baterai merupakan komponen yang penting dalan smartphone terutama untuk pengguna yang memiliki mobilitas tinggi. Mi 11 Lite sendiri memang memiliki body yang sangat tipis, namun kapasitas baterai yang disematkan tergolong cukup besar yaitu 4.250mAh.