Berdasarkan postingan akun Twitter @ariesksj, Jin mengaku saat masih duduk di bangku sekolah menengah, ia memiliki cita-cita menajdi reporter berita.
"Selama tahun pertama sekolah menengah, aku bermimpi untuk menjadi reporter berita," bunyi postingan tersebut.
Jin mengungkapkan, ayahnya lah yang mengajarinya untuk bersikap baik kepada semua orang dan peduli terhadap yang membutuhkan.
Ia dan sang ayah biasa mengantarkan batu bara kepada orang-orang secara gratis, membawanya ke rumah mereka.
Jin bahkan juga sukarela menawarkan bantuan keuangan kepada temannya.
Beruntung, setelah dewasa, Jin mampu menyumbangkan sejumlah besar uang setiap bulan untuk UNICEF.
Bahkan di usianya yang sangat muda, Jin menjadi bagian dari klub tersebut.
Berkat perilaku baiknya tersebut, Jin bahkan disebut memberi contoh baik terhadap penggemarnya, ARMY.
Hal itu terbukti dengan ARMY yang kerap melakukan aksi sosial dengan mengatas namakan fandom ataupun BTS.
(*)