Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Anak mana yang siap ditinggal pergi untuk selama-lamanya oleh orang tua?
Hal ini dirasakan oleh Azka Corbuzier saat mengetahui Deddy Corbuzier kritis karena terkena badai cytokine.
Azka Corbuzier sampai rela tidur di samping Deddy Corbuzier dan meminum minuman bekas sang papa agar sama-sama terpapar Covid-19.
Hal tersebut dilakukan Azka tak lain dan tak bukan agar dapat terus mendampingi sang papa di masa-masa susahnya.
Putra sulung pasangan Deddy Corbuzier dan Kalina Ocktaranny itu tak siap jika harus berpisah apalagi kehilangan orang tercintanya untuk selama-lamanya.
Deddy pun bertanya kepada Azka soal apa yang membuatnya tak siap jika ditinggal pergi.
Apalagi Deddy sudah mempersiapkan semua kebutuhan Azka mulai dari materi sampai ke pendidikan agar buah hatinya tetap bisa bertahan hidup sendirian.
"Kamu gak siapnya apa? Buat teman-teman yang gak tahu, saya sudah siapin semua buat Azka, mulai dari tabungan dia buat sekolah nanti kalau gua gak ada, dari stock market, saham, udah Papa siapin juga buat kamu,"
"Kamu akan hidup pokoknya sampai kuliah, sampai ini, sampai ini, Papa sudah kenalin kamu ke teman-teman Papa. So, jika aku mati, kamu masih bisa bertahan," ucap Deddy, dikutip dari kanal Youtube-nya, Selasa (24/8/2021).
Azka pun menjawab pertanyaan sang papa dengan sangat lugas.
Tak usah ditinggal pergi untuk selama-lamanya, sepekan tanpa Deddy Corbuzier saja, Azka tak akan mampu.
"Tapi, kalau saya gak bisa melakukan field trip sekolah tanpamu cuman untuk waktu 1 minggu, gimana kamu bisa percaya bahwa aku bisa bertahan tanpa kamu selamanya?" ucap Azka.
Deddy pun mengungkapkan kegiatan yang dilakukan putranya selama menemaninya di masa-masa kritis.
Dikatakan Deddy bahwa Azka sering memintanya untuk menyelesaikan permainan seperti kuis tanya jawab.
Hal tersebut terdengar cukup konyol, namun Azka melakukannya agar sang papa tak terlalu cemas.
"Banyak yang gak tahu, jadi Azka ini kurang ajar, setiap hari pada saat saya kritis di sana, dia ngasih saya kuis, kuis superhero, kuis vampire, kuis apa."
"Jadi ada suatu hari di mana papa harus nunggu jam, jadi kalau jam itu selesai dan papa tiba-tiba naik, maka papa bisa ke ICU. Tapi, kamu maksa papa tetap main saat itu," imbuh Deddy.
"Supaya kamu gak memikirkan tentang itu," sambung Azka.
(*)