Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Nama Ayu Ting Ting terus menjadi perbincangan publik.
Belum lama ini, Ayu Ting Ting menggandeng pengacara untuk melaporkan akun haters yang menghujatnya.
Bahkan, Ayu Ting Ting mengungkap bahwa akun tersebut sudah menghujatnya sejak tahun 2017 lalu.
Tentu hal ini membuat Ayu dan keluarganya geram bukan main.
Padahal, pelantun lagu 'Sambalado' ini terbiasa diam saja saat banyak netizen menghujatnya.
Kini, ia memilih menempuh jalur hukum.
Hal itu tak lain dan tak bukan demi memberikan efek jera untuk para haters.
Baru-baru ini, Minola Sebayang, kuasa hukum Ayu Ting Ting mengungkap hal yang diterima sang biduan selama ini.
Melansir kanal Youtube TRANS7 Lifestyle pada Selasa (24/8/2021), Minola mengungkap bahwa akun haters tersebut sudah lama menghujat sang biduan.
"Akun ini sudah hampir bertahun-tahun ya, konsisten, bahkan kalau kita teliti, tadi Ayu ngomong itu sudah mulai ada sejak tahun 2017," ujarnya.
Selain itu, Minola juga mengungkap luka yang dirasakan oleh Ayu selama ini.
Menurutnya, luka psikis lebih menyakitkan bagi seseorang.
"Luka yang disebabkan oleh masalah psikis itu akan lebih berat, lebih dalam dan lebih serius dibandingkan luka fisik," lanjutnya.
"Karena luka psikis tidak terlihat kita merasa itu hal yang biasa saja," sambung Minola.
Ia menambahkan, hal ini akan kian parah saat diterima oleh anak kecil seperti Bilqis Khumaira Razak yang juga menjadi korban hujatan.
"Apalagi kalau yang dibully itu masih anak yang di bawah umur," kata Minola.
(*)