Find Us On Social Media :

Coretan Kritik di Solo Dihapus, Gibran Rakabuming Tegaskan Bukan Seni: Itu Vandalisme, yang Punya Rumah Marah

By Annisa Dienfitri, Kamis, 26 Agustus 2021 | 12:27 WIB

Coretan bernada kritik untuk pemerintah terdapat di salah satu sudut Pasar Legi, Banjarsari, Kota Solo.

"Sudah kami koordinasikan dengan lurah, pemilik gedung dan aparat setempat," ujat Arif Darmawan, Rabu (25/8/2021).

Terkait sanksi pelaku coretan liar, Gibran menyerahkan keputusan akhir kepada aparat yang berwenang.

"Saya serahkan kepada aparat penegak hukum, mengenai sanksi atau kebijakan boleh atau tidak," jawabnya.

Sementara itu, menurut salah seorang warga, Ngatiyem, penduduk sekitar tidak ada yang tahu soal penghapusan coretan tersebut.

"Saya tadi pagi masuk kerja coretan masih ada seperti biasa," katanya kepada TribunSolo.com, Selasa (24/8/2021).

"Baru kemudian pada pukul 12.00 WIB jam istirahat makan siang saya lihat sudah tertutup cat, kesannya seperti dipaksa karena warnanya tidak senada dengan warna asli tembok," jelasnya.

Menurut pengakuan Ngatiyem, coretan itu sudah lama berada di sana sebelum isu mural viral.

"Ada sudah lama, saya juga tidak tahu kapan pastinya," pungkasnya.(*)

Baca Juga: 8 Bulan Lalu Ditinggal Kaesang Pangarep hingga Hatinya Remuk Tak Tersisa, Felicia Tissue Beri Sentilan Pedas ini untuk Adik Gibran Rakabuming hingga Singgung Soal Sampah, Ada Apa Gerangan?