Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Tempe goreng menjadi salah satu lauk andalan masyarakat di Tanah Air.
Selain lezat dan memiliki kandungan protein tinggi, harga tempe juga terbilang sangat murah.
Tempe bisa diolah menjadi berbagai jenis masakan seperti ditumis atau sekadar digoreng tepung.
Namun, bagaimana ya caranya membuat tempe goreng tepung yang renyah sekaligus nikmat meski sudah tidak panas.
Melansir sajiansedap.id, simak tips agar tempe goreng tepung kita renyah walau sudah dingin.
Langkah awal, perhatiakn perbandingan tepung beras dan tepung terigu.
Dalam membuat adonan tempe goreng tepung, disarankan menggunakan campuran antara tepung terigu dan tepung beras.