Find Us On Social Media :

Kepincut Aura Ahn Jung Won di Hospital Playlist? Berikut 3 Drama Yoo Yeon Seok yang Patut Kamu Tonton, Hindari Situs Ilegal Drakorindo, Ya!

By Citra Widani, Minggu, 29 Agustus 2021 | 13:51 WIB

Yoo Yeon Seok

Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - 'Hospital Playlist' tengah menjadi pembicaraan hangat di kalangan K-Drama Lovers. Aura Ahn Jung Won salah satunya. Berikut rekomendasi 3 drama Yoo Yeon Seok yang patut ditonton. Tapi, hindari situs ilegal Drakorindo, ya!

Tak hanya melanggar Hak Kekayaan Intelektual (HAKI), menonton di situs ilegal seperti Drakorindo juga kurang nyaman karena pop-up tak jelas yang sering muncul.

Lebih baik keluarkan sedikit kocek guna menonton drama korea secara legal selain di Drakorindo, oke?

Melansir Asian Wiki.com berikut penjelasannya.

1. Reply 1994

Tak perlu ditanyakan lagi bagaimana menariknya drama ini untuk ditonton.

Hasil karya sutradara Shin Won Ho terkenal dengan alur ceritanya yang khas dan menghangatkan.

Baca Juga: Dibintangi Miyeon (G)I-DLE dan Lee Tae Vin 'The Penthouse', Yuk Simak Sinopsis Drama Korea 'Delivery' yang Bisa Ditonton di YouTube, Hindari Drakorindo Ilegal!

Bagi kamu yang terlanjur kepincut dengan aura dokter Ahn Jung Won di Hospital Playlist, 'Reply 1994' bisa menjadi drama yang pas untuk ditonton.

Selain disutradarai oleh sutradara yang sama, peran Yoo Yeon Seok dalam drama ini juga tak kalah mempesona.

Berlatar belakang tahun 1994, drama ini memperlihatkan bagaimana sekumpulan anak-anak mahasiswa menggemari boyband Seo Taiji and Boys yang diselingi dengan humor menggelitik.

Sung Dong Il dan Lee Il Hwa tinggal bersama putri mereka bernama Sung Na Jung.

Di si lain, rumah mereka juga disewakan untuk para mahasiswa.

2. Warm and Cozy

Bercerita tentang seorang wanita bernama Jung Joo (Kang So Ra) yang terbang ke pulau Jeju guna membuktikan fakta foto wanita bersama dengan ayahnya.

Baca Juga: Banjir Job! Berikut Sinopsis Film 'Gentleman' yang Diperankan oleh Choi Seung Eun, Hindari Situs Ilegal Drakorindo Ya

Setelah pencarian, Jung Joo akhirnya mengetahui bahwa wanita tersebut adalah ibunya.

Ia juga baru mengetahui jika memiliki saudara kembar bernama Gun Woo (Yoo yeon Seok).

Di sisi lain, Gun Woo juga memiliki seorang kakak laki-laki bernama Jung Geun (Lee Sung Jae) dan kakak perempuan bernama Hee Ra (Ok Go Woon).

3. Mr. Sunshine

Ini merupakan drama terbaik yang patut kamu tonton, tak hanya karena diperankan oleh Yo Yeon Seok, namun karena alur ceritanya yang tak bisa ditebak.

Mr. Sunshine menceritakan tentang seorang anak laki-laki dari keluarga budak di era dinasti Joseon yang kabur menggunakan kapal perang Amerika sekitar tahun 1871.

Berkat kemampuannya, Eugene diangkat menjadi tentara Amerika sebagai Kapten.

Baca Juga: Drakorindo Ilegal! Berikut 4 Rekomendasi Drama Korea Bergenre Komedi Romantis yang Dijamin Mengocok Perut dan Wajib Ditonton di Situs Legal

Suatu hari ia ditugaskan untuk berpatroli di Korea dan bertemu dengan Ae Shin.

Keduanya saling menaruh rasa cinta, terlebih lagi saat profesi Ae Shin terungkap.

Di sini Yoo yeon Seok akan berperan sebagai Go Dong Mae yang juga memiliki rasa terhadap Ae Shin.

(*)