Find Us On Social Media :

Contoh Teks Berita Tentang COVID-19 Beserta Struktur dan Unsur-Unsurnya

By Hotia, Senin, 30 Agustus 2021 | 09:05 WIB

Ilustrasi vaksin covid-19

Grid.ID - Pernahkah teman-teman menulis atau membaca teks berita? 

Ya, teks berita adalah teks yang melaporkan peristiwa, kejadian, atau informasi tentang sesuatu yang sedang atau telah terjadi. 

Teks berita tentu harus bersifat objektif berdasarkan fakta, disampaikan secara urut atau kronologis, dan memenuhi unsur teks berita yang lengkap. 

Unsur-unsur pembentuk teks berita adalah 5W + 1H, yaitu What (apa), Who (siapa), When (kapan), Where (di mana), Why (mengapa), dan How (bagaimana). 

Selain harus memenuhi unsur-unsur pokok, teks berita juga harus sesuai dengan struktur yang sudah ditentukan. 

Adapun struktur teks berita, yaitu orientasi berita, peristiwa, dan sumber berita. 

Teman-teman dapat mengamati contoh teks berita tentang COVID-19 di bawah ini, agar dapat menentukan apa saja unsur dan struktur pembentuk berita tersebut. 

Contoh 1

Perlu Diingat, Ini Daftar Tempat di Jakarta yang Pengunjungnya Wajib Perlihatkan Serifikat Vaksin COVID-19

Sertifikat vaksin COVID-19 resmi digunakan sebagai syarat untuk beraktivitas di tempat-tempat publik. 

Aturan baru ini berlaku setelah Anies Baswedan selaku Gubernur DKI Jakarta menerbitkan aturan tersebut pada 3 Agustus 2021. 

Baca Juga: Bikin Kagum dan Bangga! Walau Usianya Masih Tiga Tahun, Anak Rinni Wulandari dan Jevin Julian Sudah Tertarik Belajar Musik, Simak Manfaatnya untuk Anak!