Grid.ID - Kevin Aprilio selama ini memang dikenal sukses dengan grup yang digawanginya yakni Vierratale.
Sejak saat itu, Kevin Aprilio pun mengantongi banyak pundi-pundi kekayaan.
Namun bak roda pasti berputar, Kevin ternyata sempat terpuruk dalam bisnis yang dijalaninya usai Vierratale sempat vakum.
Gegara hal tersebut, mau tak mau Kevin Aprilio pun harus melunasi hutang miliaran yang melilitnya dan sempat diceritakannya di media sosial.
Beruntung, Kevin saat itu berhasil bangkit dari keterpurukan dan berhasil melunasinya.
Namun siapa sangka Kevin sendiri sejak kecil ternyata sosok yang mandiri dan getol mencari uang sendiri.
Jualan Nasi UdukKisah masa kecil Kevin yang getol mencari uang ini diceritakan oleh sang ayah, Addie MS, dalam akun Instagram pribadinya.Addie menyebut putra sulungnya ini sebagai sosok yang penuh kejutanDikutip dalam laman sajian sedap, meski baru duduk di bangku sekolah dasar, Kevin sudah mulai mencari uang jajan sendiri.Sejak duduk di bangku kelas 5 SD, Kevin sudah mulai mencari uang dengan berjualan nasi uduk.Kala itu Kevin berjualan nasi uduk untuk menambah uang jajannya.Tak hanya itu, Kevin ternyata juga pandai memanfaatkan peluang.Kevin sempat membuka jasa sewa topi.
Baca Juga: Jadi Pecinta Marvel, Kevin Aprilio Kegirangan Ada Karakter Idola di Alat Elektronik
Beli rumah Seharga Rp 1,5 MiliarEnggak sangka pada tahun 2015, dirinya sempat habiskan uang sebanyak Rp 1,5 Miliar untuk beli rumah mewah.Tekad hidup mandirinya itu yang membuat dia ingin menginvestasikan uang yang dimiliki.Maksud hati untuk dijual kembali, Kevin juga sempat berbagi ke awak media.Ide mandiri tercetus sejak berusia 17 tahun. "Mandiri itu tidak tergantung pada orang tua dan semua dikerjakan seorang diri," Kevin menyoal definisi mandiri.Terpilihlah kompleks mewah yang dekat dengan rumah orang tua Kevin. Ketika uang tabungannya sudah cukup, Kevin melihat tanah dalam kompleks dan yakin akan pilihannya."Dulu masih tanah, tapi prospeknya bagus," kata Kevin yang membeli rumah dengan harga 1,5 miliar rupiah."Sekarang rumah saya harganya 5 miliar," tutur Kevin, merasa beruntung nilai rumahnya hampir 4 kali lipat dari saat dirinya membeli.Gimana nih Millenials? Patut dicontoh yah?(*)
Artikel ini telah tayang di IDEAOnline dengan judul, Sempat Beli Rumah Seharga 1,5 Miliar, Enggak Sangka Kevin Aprilio Malah Pernah Berjualan Nasi Uduk